Padati Saluran Irigasi, Ribuan Angler Ikuti Lomba Mancing

Padati Saluran Irigasi, Ribuan Angler Ikuti Lomba Mancing

KAJEN  –  Sejak Minggu pagi di sepanjang saluran irigasi Jl. Lapangan Nasional Kajen telah dipadati ribuan peserta lomba mancing gembira tahun 2023 yang diselenggarakan oleh Pengurus Cabang Muhammadiyah Kajen (30/07/2023).

 

Kegiatan rutin tahunan ini merupakan agenda di tahun ke-6 yang merupakan kegiatan amal sekaligus menyambut Muscab Muhammadiyah yang akan dilaksanakan pada awal Agustus 2023. Selain itu juga untuk lebih mengenalkan Panti Asuhan Yatim Muhammadiyah karena infaq dari peserta sebesar Rp. 10.000,- tersebut nantinya akan disumbangkan kepada anak-anak yatim di panti asuhan Muhammadiyah dan pembangunan mushola.

 

Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kajen, H. Sholeh menyampaikan bahwa semua hadiah merupakan sumbangan dari sponsor dan donatur.

 

“Ikan sebanyak 3 kwintal sudah kami gelontorkan dua hari sebelum pelaksanaan lomba. Inilah dakwah dengan bergembira melalui lomba mancing mania dan ini merupakan model (gaya) Muhammadiyah dengan cara dakwah bergembira”, kata H. Sholeh.

 

Hadir juga dalam kegiatan tersebut dari jajaran TNI, Polri, Camat Kajen dan juga donatur yaitu Candra Saputra dari dan Rohyasin. Mereka mendukung kegiatan positif yang dilakukan oleh pengurus PC Muhammadiyah Kajen.

 

“Ini merupakan kegiatan tahunan yang positif terbukti antusiasme peserta cukup tinggi dan selain itu memberikan peluang para pedagang untuk mengais rejeki. Event seperti ini harus dilaksanakan setiap tahun apalagi hasilnya untuk panti asuhan. Saya berharap kegiatan ini tambah besar dan kemanfaatan untuk anak yatim piatu semakin meningkat”, terang Candra.

 

Sementara itu, Rohyasin mengatakan event mancing mania yang telah dilaksanakan di tahun ke 6 ini dari tahun ke tahun antusiasme masyarakat semakin tinggi. Bahkan dirinya berharap event tahunan ini bisa ditingkatkan menjadi destinasi wisata.

 

“Ini butuh dukungan atau support semua pihak untuk mewujudkan lomba mancing gembira ini menjadi salah satu destinasi wisata di Kelurahan Kajen. Karena dampak dari lomba mancing ini cukup besar dari sisi ekonomi untuk masyarakat sekitar terlebih untuk Panti Asuhan Yatim Muhammadiyah”, tuturnya.

 

Lomba mancing gembira memperebutkan hadiah kulkas, LED, sepeda dan hadiah doorprize lainnya. Selama tiga jam para peserta diberikan kesempatan untuk beradu keberuntungan dan bagi peserta yang berkesempatan mendapatkan ikan berpita akan diberikan hadiah langsung tanpa diundi. Bahkan setelah perlombaan selesai masyarakat sekitar diberikan kesempatan untuk memancing ikan disaluran irigasi dengan syarat tidak ditangkap menggunakan jaring. (6us)

Share

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *