Kementerian Perhubungan Bersama Kemenkop UKM Gelar Pameran Kendaraan Listrik Di G20

KAJEN  –  Kementerian Koperasi dan UKM bersama Kementerian Perhubungan menggelar Pameran Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (PKBLBB) 2022 yang berlangsung di Art Bali, Bali Collection, Nusa Dua Bali.

 

Pameran yang berlangsung 11-16 November tersebut menampilkan sebanyak 28 produsen otomotif yang terdiri dari sepeda motor listrik, mobil listrik, bus listrik, truk listrik, kendaraan konversi serta komponen pendukung kendaraan listrik berbasis baterai memamerkan produk mereka.

 

Pameran itu merupakan bagian dari SMEs Village sebagai side event G20 dari Kementerian Koperasi dan UKM dengan tujuan turut menyukseskan KTT G20 sekaligus memperkenalkan kolaborasi strategis di bidang industri ke hadapan delegasi yang hadir di Bali.

 

Berbagai brand yang berpartisipasi antara lain Alva, Hyundai, Toyota, dan Wuling sebagai Official Partners G20.Ada juga jenama Astra Honda Motor, Bluebird, Braja, DFSK, Elders, Energica, Fuso, Grab, Honda, Isuzu, Lexus, Mobil Anak Bangsa (MAB), Mitsubishi, Nissan, NIU, Optima Integra Tehnika, Percik, PERIKLINDO, PLN, SAG, Selis, Sinarmas, United Bike, Uwinfly, Viar, Volta, serta Zero Motorcycle hadir sebagai participant dalam penyelenggaraan PKBLBB 2022.(6us)

Share

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *