Tak Hanya Raup Untung, Industri Diminta Peka Dan Peduli Terhadap Lingkungan

Tak Hanya Raup Untung, Industri Diminta Peka Dan Peduli Terhadap Lingkungan

BUARAN  –  Keberadaan beberapa perusahaan di tengah-tengah masyarakat di wilayah Desa Watusalam Kecamatan Buaran, dinilai tak berdampak banyak bagi warga sekitar, hal ini dibuktikan dengan tidak adanya perhatian serius pihak perusahaan terhadap kondisi masyarakat. Hal tersebut disampaikan Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, saat menghadiri acara halal bi halal dan santunan anak yatim piatu yang digelar oleh pengusaha dan stakeholder Desa Watusalam (11/05/2022).

 

Bupati dalam sambutannya menyampaikan, perusahaan yang meraup keuntungan agar memperhatikan masyarakat di lingkungannya. Karena, dengan adanya tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan dapat bermanfaat untuk masyarakat. Minimal dengan membangun kemitraan dan pembangunan masyarakat sekitar dapat lebih maju dan berkembang.

 

Bupati menambahkan, pihaknya membuka investasi sebesar-besarnya namun perlindungan sosial harus diperhatikan terutama kemanfaatan bagi warga sekitar, “Punya pabrik tapi gak bermanfaat untuk warga desanya itu menurut saya percuma, saya sebagai bupati aja tidak pernah minta apapun, tidak pernah memberatkan serupiahpun, saya hanya minta perhatikan dimana anda mencari uang ya minimal Desanya diperhatikan. Kalau tidak bermanfaat ya percuma”, tandas Fadia.

 

Agenda halal bi halal yang digagas oleh Desa Watusalam ini bertempat di Watusalam River Cafe yang merupakan BUMDes milik desa setempat. Fadua mengapresiasi dengan adanya usaha milik desa Watusalam yang telah berkembang dengan baik. Fadia berharap dapat dijadikan contoh bagi desa-desa lain di kota Santri.

 

Sementara itu Kepala Desa Watusalam, Herudiyanto mengatakan, kunjungan Bupati ke wilayahnya dijadikan momentum yang baik untuk bersinergi dengan pemerintah daerah Kabupaten Pekalongan.(6us)

Share

3 komentar untuk “Tak Hanya Raup Untung, Industri Diminta Peka Dan Peduli Terhadap Lingkungan”

  1. I’ve been searching for hours on this topic and finally found your post. safetoto, I have read your post and I am very impressed. We prefer your opinion and will visit this site frequently to refer to your opinion. When would you like to visit my site?

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *