Ratusan Ibu Hamil Jalani Vaksinasi Massal

Ratusan Ibu Hamil Jalani Vaksinasi Massal

PEKALONGAN UTARA  –  Ratusan ibu hamil di Kota Pekalongan, Jawa Tengah, hari ini mulai menjalani vaksinasi tahap pertama. Vaksinasi massal bagi ibu hamil tersebut dilaksanakan di halaman Mapolres Pekalongan Kota bekerjasama dengan Dinas Kesehatan setempat.

 

Sebanyak 250 ibu hamil di kecamatan pekalongan utara mengikuti vaksin massal yang digelar oleh Polres Pekalongan Kota yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan setempat, selain di Mapolres vaksinasi bagi ibu hamil juga mulai dilakukan di sejumlah Puskesmas yang tersebar di empat Kecamatan lainya.

 

Menurut kepala dinas kesehatan Kota Pekalongan Slamet Budiyanto, Total jumlah ibu hamil yang tercatat sebanyak 1.200 lebih, dan diharapkan bagi yang memenuhi syarat seperti usia kehamilan di atas  13 minggu, tidak memiliki riwayat penyakit tertentu atau penyerta yang telah ditentukan oleh dokter, tekanan darah di atas 140/90, serta syarat screening lainya.

 

Bagi ibu hamil yang menjadi peserta suntik vaksin juga diwajibkan membawa dokumen kependudukan dan buku kontrol ibu anak (KIA) untuk memudahkan petugas melakukan pengecekan.

 

Sejauh ini proses vaksinasi massal di Kota Pekalongan sudah mencapai 29 persen atau setara 69 ribu orang lebih untuk tahap pertama, dan 17 persen atau setara 39 ribu orang lebih untuk vaksin tahap kedua.(4son-3D)

Share

12 komentar untuk “Ratusan Ibu Hamil Jalani Vaksinasi Massal”

  1. Its true that two people can have the exact same stressor but very different stress responses. [url=https://buycialikonline.com]buy cialis online without a prescription[/url] Viagra Ai Giovani

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *