BAPERA siap menangkan Fadia-Riswadi

BAPERA siap menangkan Fadia-Riswadi

Pekalongan  –  Calon Bupati Pekalongan artis Fadia Arafiq  kampanye patuhi protokol kesehatan selama proses pilkada, pengumpulan massa dalam jumlah banyak akan dihindari,  lebih banyak melalui media sosial juga daring dan blusukan langsung ke warga. dukungan terhadap calon ini dihadiri ribuan orang, bahkan Sekjen PDI P Hasto Kristiyanto dan Fahd Arafiq Ketua Bapera (Badan Pemuda Nusantara).

Proses pilkada di Kabupaten Pekalongan Jawa Tengah terus berjalan, memasuki masa kampanye, sejumlah calon mulai menggalang massa dukungan, untuk memenangkan dalam kontestasi perebutan kursi orang nomor satu di daerah ini.

Seperti dilakukan calon bupati dari kalangan artis, Fadia Arafiq dan calon wakil bupati Riswadi, mulai menggalang kekuatan. pasangan yang diusung partai Golkar, PDI Perjuangan,  PAN dan Partai Demokrat ini, minggu sore mengumpulkan ribuan massa.

Pengumpulan massa ini dalam acara pelantikan Barisan Pemuda Nusantara, Kabupaten Pekalongan dan Jawa Tengah. acara ini juga dihadiri depan penasehat Bapera yang juga Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.

Hasto Kristiyanto Sekjen PDI P dan Dewan Penasehat Bapera, menyebutkan pihaknya sebagai partai pendukung pemerintah akan mematuhi protokol kesehatan selama proses pilkada, calon kepala daerah yang diusung dan didukung telah diminta berkomitmen akan bisa mencegah penularan covid 19, selama kampanye hingga pencoblosan.

Fadia Aradiq calon bupati Pekalongan menyebutkan pihaknya akan mematuhi ketentutan pemerintah selama kampanye,  pengumpulan massa dalam jumlah banyak akan dihindari,  lebih banyak melalui media sosial juga daring dan blusukan langsung ke warga.

Dalam kesempatan itu, Hasto Juga didampingi Fahd Arafiq, melantik Bapera Kabupaten Pekalongan yaitu artis Asraf, yang juga suami Fadia Arafiq,  Bapera ini akan turut berjuang sepenuhnya dalam menyukseskan pencalonan pasangan bupati dan wakil bupati ini.(4son)

Share

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *