Hari Pertama, Atlet PRSI Kabupaten Pekalongan Sabet Satu Perak Tiga Perunggu

KAJEN – Atlet renang Tim Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kabupaten Pekalongan, dalam laga Dulongmas 2021 di Owabong Purbalingga, hari pertama Rabu (20/10/2021) sementara berhasil menyabet medali satu perak tiga Perunggu.

Dari 12 atlet renang PRSI Kabupaten Pekalongan yang berhasil meraih medali perak kelas estafet 400 M gaya bebas putri adalah Niswa- Kalista – Herlin – Hana. Kemudian medali perunggu 400 M gaya bebas dan 400 M gaya ganti bernama Sheren Mey Line Manik. Sedangkan untuk gaya dada 50 M medali perunggu diraih oleh atlet bernama Raihan.

Ketua PRSI Kabupaten Pekalongan Shinanta Previta Anggreani melalui Manager Tim Atlet Kabupaten Pekalongan, Bambang Purwadi menyampaikan dihari pertama Laga Dulongmas 2021 digelar di Kolam Renang Owabong Purbalingga untuk sementara berhasil meraih satu perak dan tiga Perunggu.

Diakui, meskipun pelaksanaan masih mengalami keterbatasan anggaran dan secara mandiri, tapi semangat para atlet cukup tinggi untuk membawa nama baik Kabupaten Pekalongan. Karena dari Ex Karesidenan Kedu, Banyumas dan Pekalongan atlet PRSI masih bisa menduduki peringkat dua dan tiga.

Sedangkan hari kedua Kamis (21/10/2021) laga 200 M gaya bebas, 50 M gaya kupu kupu, 100 M gaya bebas, 50 Gaya Punggung, 200 M gaya ganti dan lainya.(4son-6us)

Share

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *