Akibat Mainan Petasan, 1 Anak Meninggal 4 Luka- Luka

Akibat Mainan Petasan, 1 Anak Meninggal 4 Luka-luka

BUARAN  –  Petasan jumbo meledak, satu  anak tewas, empat luka-luka di sebuah Sekolah Madrasah di Kelurahan Simbang Kulon Kecamatan Buaran Kabupaten Pekalongan Jawa Tengah.  korban tewas setelah sempat mendapat perawat di Rumah Sakit, sedangkan empat lainnya masih dalam erawatan intensif dan belum boleh dijenguk. lokasi kejadian rusak  dan saat ini sudah diberi garis polisi guna kepentingan penyelidikan Aparat Kepolsian.

 

Lima orang anak yang sedang bermain petasan di ruang kelas  Madrash Diniyah Al Amir Keluarahn Simbang Kulon Kecamatan Buaran Kebupaten Pekalongan Jawa Tengah, tiba-tiba meledak Rabu tengah malam, saat kejadian tak ada warga yang tahu dan hanya ada suara ledakan sangat keras.

 

Gedung tersebut  rusak parah, kaca pecah, eternit hancur dan bebrapa bangku juga rusak. lokasi kejadian saat ini sudah diberi garis polisi guna kepentingan penyelidikan Aparat Kepolsian.

 

Seorang anak bernama Muhamad Zyharul Hikam 15 tahun putra Ahmad Tafsir meninggal, akibat kejadian tersebut empat lainnya luka parah adalah Muh Minan ( 13 th ) M Asan (13 tahun) Hasan (14 tahun ) dan  Ahmad ( 14 tahun) semua warga Simbang Kulon dan saat ini masih direwat intensif di RSUD Bendan Pekalongan.

 

Dari keterangan sejumlah warga, dia saat itu sedang membuat petasan bersama teman-temannya, petasan yang dibuat sangat besar, sepanjang satu meter dengan diameter sekitar 25 cm dan obat petasan seberat satu kilogram.

 

Maladzi Kepala Kelurahan Simbang Kulon Kecamatan Buaran menyebutkan awalnya warga tidak tahu ada anak membuat petasan, tiba – tiba ada ledakan dan korban sudah terkapar dilokasi kejadian, warga kemudian berusaha menolong lima anak tersebut, satu anak meninggal dan empat luka parah.

 

Aparat Kepolisian langsung mendatangi lokasi kejadian dan melakukan olah TKP,  sejumlah barang bukti sudah diamankan dan warga disekitar lokasi juag dimintai keterangan.

 

Akbp M Irawan Susanto Kapolres Pekalongan Kota menyebutkan pihaknya saat ini masih melakukan penyeldiikan kejadian ledakan petasan yang membuat seorang anak meninggal, pihaknya menyisir lokasi dn meminta bantuan Brimob Pekalongan untuk membantu proses penyelidikan.

 

Disebutkan, pihaknya kesulitan karena lokasi kejadian sudah bersih dan barang bukti juga sudah disingkirkan warga, korban meninggal sudah di rumah duka dan Kamis siang dimakamkan, sedang korban luka masih belum bisa dimintai keterangan.(4son-6us)

Share

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *