Lolong, Karanganyar – Menikmati libur panjang Kiper Timnas Muhamad Ridho bersama pengurus dan para Pelatih SSB Bina Muda Karangsari Kecamatan Karanganyar Kabupaten Pekalongan melakukan Rafting disungai Lolong Jumat, 1 Agustus 2020.
Sebelum menikmati rafting para peserta melakukan pemanasan dan pengenalan jalur.Rafting jalur sungai Lolong memang cocok bagi para penikmat olah raga yang memacu adrenalin selain jalur sungainya panjang ditambah panorama alam selama perjalanan menyajikan pemandangan indah dan udara sejuk.
Menurut soleh kepala desa lolong mengatakan atas nama Desa mengucapkan terima kasih atas kunjungan para pengurus, Pelatih SSB Bina Muda Karangsari serta M Ridho yang sudah hadir ikut meramaikan wisata Lolong Adventure yang lama sepi pengunjung akibat dampak corona.(4son)